5 Tempat Wisata di Magelang untuk Anak-anak

Membahagiakan buah hati tentu akan dilakukan oleh setiap orang tua. Apalagi ketika jika si kecil sedang libur panjang sekolah, pastinya akan lebih bersemangat belajar lagi kalau diajak jalan-jalan. Oleh karena itu kunjungi saja tempat wisata di Magelang, karena banyak pariwisata anak-anak.

Daftar Tempat Wisata di Magelang untuk Anak-Anak

Memang daerah sekitar Magelang sangat terkenal sekali dengan banyaknya destinasi pariwisata. Khususnya jika ingin mengajak sang buah hati pergi berlibur, disana telah tersedia berbagai lokasi wisata untuk anak-anak. Berikut 5 daftar tempat-tempat yang harus dikunjungi.

Promo Paket Wisata Karimunjawa

1. Wisata Taman Kyai Langgeng

Salah satu tempat rekreasi bersama keluarga khususnya mengajak anak-anak adalah wisata taman kyai langgeng. Disana terdapat banyak sekali berbagai jenis tanaman langka, beragam bentuk patung dinosaurus yang berukuran mirip aslinya dan masih banyak lagi hal unik dan menyenangkan.

Lokasi tempat pariwisatanya terletak di desa Kemirirejo, Magelang Tengah. Harga tiket masuk weekday berkisar Rp. 24.000 dan untuk weekend sekitar Rp. 30.000. Selain itu terdapat pula berbagai jenis wahana untuk bermain anak-anak, seperti, waterboom serta masih banyak lainnya.

2. Wisata Kampung Dolanan Nusantara

Mengenalkan kebudayaan masa lalu kepada anak-anak di zaman sekarang memang sangatlah pentin. Oleh sebab itu, ajaklah mereka mengunjungi tempat pariwisata yang mengenalkan akan tradisi terdahulu. Semisalnya saja mengajak libur ke lokasi wisata kampung dolanan nusantara.

Lokasi tempat kampung dolanan ini di desa Bumiharjo, kecamatan Borobudur, Magelang. Kemudian banyak sekali wahana permainan bernuansa jadul yang sangat mengasyikkan sekali. Selain itu harga tiket masuk lokasinya juga terjangkau, yakni berkisar 12 ribu untuk anak dan dewasa 30 ribu.

3. Wisata Candi Borobudur

Destinasi wisata satu ini memang bisa menjadi sebuah tempat rekreasi bersama dengan keluarga. Khususnya anak-anak bisa mengenal maupun mendapatkan banyak informasi tentang sejarah berdirinya candi borobudur. Dengan demikian pengetahuan mereka akan lebih luas lagi.

Lokasinya berada di kecamatan borobudur, Magelang. Kemudian untuk harga tiketnya sangat terjangkau sekali yakni, 30 ribu untuk dewasa serta anak-anak hanya 12,500. Selain itu banyak sekali wahana yang mengasyikkan semisal, panahan, keliling naik kereta dan lain sebagainya

4. Kolam Renang Tirta Kencana

Mengajarkan anak berenang merupakan sebuah aktivitas yang bisa bermanfaat bagi perkembangan fisiknya. Oleh karena itu, maka ajaklah mereka berlibur ke kolam renang tirta kencana. Di sana terdapat banyak sekali wahana bermain air dan juga edukasi sejarah peninggalan Belanda.

Lokasi tempat rekreasi satu ini berada di Ngepos, banyuurip, kota Magelang. Kemudian untuk harga tiket masuknya tidak begitu mahal yakni hanya 4 ribu per orang. Dengan biaya segitu Anda bersama keluarga bisa tetap berlibur dan juga menghemat pengeluaran.

5. Wisata Bukit Sleker Asri

Mengajarkan anak tentang merawat tumbuhan haruslah diajarkan sedini mungkin. Oleh sebab itu ajaklah mereka untuk berlibur ke Bukit Sleker Asri. Di sana terdapat banyak sekali berbagai jenis tumbuh-tumbuhan dan pohon-pohon besar lainnya. Sehingga bisa memberikan pengetahuan luas.

Untuk lokasinya sendiri di daerah Dusun Grenjeng, desa Bandongan, kecamatan Gandusari. Kemudian harga tiket masuknya sekitar Rp. 4000. Selain itu banyak sekali wahana menyenangkan seperti flying fox, taman edukasi, rumah pohon dan masih banyak hal seru lainnya.

Demikian beberapa daftar tempat wisata di Magelang. Jadikan liburan bersama keluarga menjadi menyenangkan. Khususnya untuk sang anak agar semakin bersemangat belajar lagi.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Scroll to Top