Rehat Massage and Reflexology Bali Bikin Stres Jadi Hilang

Ada berbagai macam cara untuk melepas stres, salah satunya adalah berlibur ke Bali. Tapi, tahukah Anda jika di Bali terdapat satu tempat yang cukup ampuh untuk menghilangkan stres? Ya, Rehat Massage and Reflexology tempatnya.

Harga dan Treatment 

Di sini, Anda akan bisa bersantai sekaligus menikmati berbagai macam treatment, mulai dari ujung kepala sampai ujung kaki dengan harga yang ramah di kantong.

1. Set Menu

Pada Set Menu ini, Anda bisa menentukan jenis perawatan yang diinginkan, mulai dari Starter, Main, dan Dessert. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan perawatan selama 120 atau 150 menit hanya dengan membayar Rp280.000/Rp340.000 saja.

2. Signature Package

Paket ini menawarkan kombinasi pijat tradisional Bali dan lulur atau facial wajah, mulai dari cuci kaki dengan cara yang khusus dan spesial. Lalu, dilanjut dengan pijat tradisional Bali untuk merilekskan tubuh. Terakhir, adalah lulur atau facial untuk melembutkan dan mencerahkan kulit.

Paket ini bisa Anda nikmati selama 90 menit hanya dengan membayar sebesar Rp230.000 saja.

 3. Starter

Terdapat 3 pilihan pada paket ini yang bisa Anda nikmati selama 30 menit dengan membayar Rp110.000.

a. Back Neck and Shoulder

Leher dan bahu Anda terasa sakit sehabis melakukan perjalanan? Pilihan yang satu ini sangat tepat untuk Anda karena Anda akan mendapatkan pijatan yang berfokus pada bagian atas, terutama belakang leher dan bahu. 

b. Express Facial

Pada pilihan yang satu ini, Anda akan mendapatkan perawatan khusus untuk membuat muka Anda terlihat glowing.

c. Foot Massage

Terapis di Rehat Massage and Reflexology akan memijat kaki Anda jika memilih pilihan Foot Massage pada paket Starter ini. Kaki Anda yang terasa lelah dan pegal akan hilang setelah dipijat.

2. Main

Terdapat 5 pilihan pada paket ini yang bisa Anda nikmati selama 60 atau 90 menit hanya dengan membayar Rp110.000/Rp220.000 saja.

a. Balinese Massage

Anda akan mendapatkan pijatan tradisional Bali yang bisa meregangkan kembali otot yang tegang dan meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu, pijatan ini pun membantu meningkatkan fungsi sistem peredaran darah, limfatik, otot, dan saraf.

b. Revitalize Massage

Pada pilihan ini, para terapis akan memijat Anda dengan menggunakan minyak hangat yang bisa meregangkan otot yang tegang. Manfaat lain yang bisa didapatkan adalah mampu menghilangkan stres dan penumpukan asam loctic.

c. Hot Stone Massage

Rehat Massage and Reflexology menggunakan batu khusus yang bisa memancarkan panas terapeutik dan dikombinasikan dengan pijat tradisional. Stres Anda akan hilang sekaligus membuat Anda menjadi lebih bersemangat.

d. Rehat Signature Facial

Anda akan menikmati facial surgawi yang bisa membuat Anda menjadi seperti seorang dewi. Diramu dengan resep alami yang mengandung jeruk nipis, madu, dan parutan kemiri, serta mentimun yang akan membuat kulit Anda bersinar dan terasa segar.

e. Reflexology

Anda akan menikmati pijatan kaki yang menenangkan dan bertujuan untuk membuka blokir energi laten serta merevitalisasi pikiran dan tubuh.

3. Dessert

Paket ini terdiri dari 2 pilihan yang bisa Anda nikmati selama 30 menit dengan membayar Rp125.000 saja.

a. Scrubs

Rehat Massage and Reflexology menawarkan berbagai macam jenis lulur yang bisa Anda nikmati, di antaranya adalah Rose Petal Scrub, Coconut and Cananga Body Scrub, Jasmine Black Tea Scrub, dan Javanese Lulur.

b. Body Mask

Anda bisa menikmati salah satu dari 3 pilihan berikut ini jika memilih Body Mask pada paket Dessert, yaitu Traditional Balinese Boreh, Honey Black Tea Treats, dan Natural Yogurt Mask.

Penutup

Tertarik untuk menghilangkan stress di Rehat Massage and Reflexology? thekarimun.com akan membantu Anda mewujudkannya. Silakan hubungi narahubung terlebih dahulu di nomor 081211222256 untuk info lebih lanjut.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Scroll to Top