Karimun Jawa Trip – Pesona Pulau Karimunjawa seolah tak ada habisnya. Ada begitu banyak lokasi yang benar-benar perawan dan indah untuk dijelajahi. Tak hanya menawarkan pantainya yang bersih, kepulauan yang terletak di barat laut Kabupaten Jepara, Jawa Tengah ini juga selalu berhasil menghadirkan indahnya matahari terbenam, salah satunya sunset yang ada di Pantai Tanjung Gelam.
Pantai Tanjung Gelam terletak di pulau utama Karimunjawa, berbentuk tanjung dengan daratan yang menjorok ke laut. Dengan pasir putih bersih dan pohon palem yang berjejer rapi di pinggir pantai, siapa pun yang datang kesini dijamin susah untuk tidak jatuh cinta dengan pantai tersebut. Anda bisa duduk-duduk sambil memandangi panorama eksotis ditemani semilir angin pantai di kawasan tersebut. Apalagi air lautnya yang jernih dengan warna hijau kebiruan pasti akan menyegarkan mata. Pakai saja baju renang yang sudah Anda persiapkan sebelumnya dan berenanglah sepuas hati Anda.
Menjadi tempat wisata favorit, Pantai Tanjung Gelam ini terletak di Desa Alang-Alang, Karimunjawa, dan memiliki daya tarik berupa hamparan pasir putih berbatu. Selain itu, kawasan sekitar pantai ini masih asri dan bebas sampah sehingga pengunjung bebas bermain air tanpa khawatir tertular bakteri dari sampah pantai yang biasanya ada di mayoritas pantai di Jawa.
Di kawasan pantai ini juga banyak terdapat pepohonan dan sebagian besar adalah pohon kelapa. Jika dilihat dari kejauhan, Pantai Tanjung Gelam ibarat pantai yang tersembunyi di balik pohon kelapa yang tinggi. Berkat adanya tanaman dan pepohonan di sekitar tempat ini, udara pantai menjadi lebih sejuk dan Anda tidak akan kepanasan saat bermain di tempat rekreasi ini pada siang hari.
Di pinggir pantai terdapat warung khusus yang menyewakan perahu kayu. Anda bisa menyewanya untuk berkeliling kawasan pulau, sekaligus berfoto dengan latar belakang pantai pasir putih yang indah. Tak hanya itu, perahu ini juga bisa Anda sewa untuk memancing di sekitar perairan Pantai Tanjung Gelam.
Baca Juga: Menikmati Indahnya Pulau Geleang, Pulau Kecil di Karimunjawa
Pesona pantai ini akan semakin indah saat menjelang malam hari, khususnya ketika matahari mulai terbenam. Biasanya para pemburu pemandangan sunset atau matahari terbenam akan menggelar tikar atau alas duduk. Tak hanya itu, ada beberapa wisatawan yang berfoto dengan berbagai pose unik dengan latar belakang matahari terbenam tersebut. Jika beruntung, Anda bisa melihat perahu-perahu nelayan melintas dan kawanan burung camar yang sedang mencari ikan.
Jika kurang puas hanya melihat matahari terbenam dan ingin melihat matahari terbit, datanglah lebih awal ke pantai ini. Selain itu, Anda juga bisa berkemah dan mendirikan tenda di tempat yang telah disediakan. Menurut wisatawan yang pernah berkunjung ke Pantai Tanjung Gelam, wisatawan minimal harus membayar tiket masuk sebesar Rp 20.000 per orang. Itu belum termasuk biaya sewa tikar dan sewa perahu. Tarif tiket masuk Pantai Tanjung Gelam tidak terikat dan dapat berubah sewaktu-waktu.
Apakah Anda ingin mengunjungi tempat yang indah layaknya surga dunia ini? Kami, The Karimunjawa Journey, sebagai biro wisata lokal profesional yang menyediakan Karimun Jawa Trip tentu saja sangat tahu dengan baik dimana destinasi wisata terbaik, bahkan yang masih virgin sekalipun. Kami selalu melakukan survey dan cek lokasi lebih dahulu secara berkala untuk tempat wisata yang belum pernah dikunjungi.
Kami selalu menawarkan berbagai paket wisata Karimun Jawa Trip dengan harga yang kompetitif dan mengutamakan kualitas, fasilitas, dan pelayanan terbaik. Anda tidak harus datang ke tempat kami, Anda bisa booking layanan kami dengan mudah melalui CS kami disini. Tentunya dengan respon yang cepat, kami siap melayani Anda selama 24 jam setiap harinya.