Wisata Kolam Renang Aladin dengan Banyak Wahana

Thekarimun.com – Tangerang mempunyai banyak tempat wisata yang cukup populer, salah satunya seperti Kolam Renang Aladin ini. Destinasi wisata ini menyediakan berbagai Wahana seru. Tidak hanya itu saja, fasilitas yang tersedia juga terbilang lengkap, sehingga kenyamanan pengunjung lebih terjamin.

Alamat Wisata Kolam Renang Aladin

Tertarik untuk menikmati keseruan berenang di kolam renang Aladin? Tentu harus mengetahui lokasinya terlebih dahulu. Lebih tepatnya alamat wisata ini berada di jalan Raya Binong Suka Bakti, Curug, Tangerang Banten. Lokasinya terbilang strategis, sehingga mudah dijangkau.

Jika ingin mengunjungi tempat wisata ini bisa melalui pintu keluar tol Bitung, langsung belok kiri menuju Jalan Raya Serang. Setelah itu bisa mencari informasi lengkap menuju tempat wisata ini Melalui aplikasi Google Play Store.

Selain itu Anda juga bisa bertanya kepada masyarakat sekitar mengenai rute menuju wisata ini. Tidak pernah khawatir mengenai jalan menuju kolam renang ini, karena terbilang mudah. Berbagai jenis kendaraan bisa melaluinya.

Jam Operasional Wisata

Berbicara mengenai kolam renang Aladin, tentu tidak terlepas dari pembahasan jam operasional. Perlu Anda ketahui jika tempat wisata ini setiap harinya buka, tapi ada perbedaan saat weekend dan weekday. Selengkapnya berikut jam operasional wisata.

  • Senin – Jumat: 07.30 – 17.00 WIB.
  • Sabtu – Minggu dan Hari Libur dan 07.30 – 17.00 WIB.

Berapa Tiket Masuk Kolam Renang Aladin?

Bagi Anda yang tertarik untuk mengajak anak-anak liburan ke kolam renang Aladin, penting untuk mengetahui berapa biaya tiket masuknya. Tidak perlu khawatir karena wisata ini terbilang ramah kantong, karena harga tiket masuknya terbilang murah. 

Apalagi Wahana dan fasilitas yang tersedia cukup lengkap, sehingga biaya tiket tidak sebanding. Ada perbedaan biaya tiket masuk saat weekday dan weekend. Tiket masuk weekday atau Senin sampai Jumat Rp 25.000. Sedangkan saat weekend atau hari Sabtu – Minggu Rp 30.000.

Tiket masuk tersebut sudah termasuk semua wahana yang tersedia. Jadi, wisatawan bisa menggunakan berbagai wahana yang ada tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan. Begitu juga fasilitas bisa dinikmati secara gratis.

6 Wahana Favorit di Wisata Aladin

Penasaran apa saja wahana yang tersedia di kolam renang Aladin? Salah satu alasan kenapa tempat wisata ini selalu ramai pengunjung karena menyediakan banyak wahana yang seru. Lebih jelasnya lagi berikut ini beberapa wahana yang tersedia.

Kolam Renang Semi Olimpik

Wahana pertama yaitu kolam renang semi Olympic. Maksudnya kolam renang ini hadir dengan bentuk persegi panjang dan ukuran yang besar. Jadi, ukuran kolam renang seperti ini memungkinkan untuk melakukan olahraga renang jarak jauh.

Namun, hanya orang dewasa yang boleh menggunakan area kolam renang ini. Intinya orang yang sudah mahir berenang sangat diperbolehkan. Mengingat kolam renang tipe ini cukup dalam, sehingga anak-anak harus menghindarinya.

Kolam Renang Anak

Tidak perlu khawatir jika mengajak anak-anak ke Kolam Renang Aladin ini, karena tersedia kolam renang khusus. Bahkan, kolam renang yang tersedia sudah lengkap dengan playground bermain. Keunggulan dari kolam renang anak mempunyai ukuran yang cukup luas. 

Bahkan, hanya mempunyai kedalaman kurang lebih 30 cm saja. Tentu kedalaman kolam renang seperti ini sangat aman untuk bermain anak-anak. Tersedia juga perosotan dengan sensasi yang seru, cocok untuk bermain anak-anak tanpa bosan. 

Kolam Water Slide

Wahana selanjutnya berupa kolam water slide yang sangat cocok untuk pengunjung suka tantangan. Sesuai dengan namanya, wahana yang satu ini sangat menguji adrenalin. Terlebih lagi terdapat perosotan double slide dengan gelombang hingga 2,5 meter.

Tentu dengan adanya gelombang seperti ini bisa memberikan sensasi tersendiri saat menggunakan perosotan. Bagi yang takut ketinggian, sebaiknya tidak mencoba wahana yang satu ini. Meskipun demikian, tapi tetap saja aman untuk orang dewasa. 

Panjat Tebing

Meskipun tempat wisata ini kebanyakan menyediakan Wahana berupa kolam renang, tapi ada juga wahana seru lainnya berupa panjat tebing. Penyukatan tangan wajib mencoba wahana yang satu ini. Apalagi keamanannya sudah terjamin dan mendapatkan pengawasan ketat.

Lebih tepatnya wahana panjat tebing berada di kolam renang semi Olympic. Jika tertarik menikmati sensasi wahana yang satu ini, pastikan mengikuti syarat dan ketentuan dari petugas. Tujuannya untuk menjaga keamanan dan kenyamanan saat berkegiatan.

Flying Fox

Flying Fox masuk dalam urutan Wahana populer selanjutnya yang terdapat di Kolam Renang Aladin. Keunikan bermain flying fox di tempat ini yaitu melewati kolam renang semi Olympic. Sensasi keseruan bermain akan semakin terasa, terlebih bagi pecinta tantangan.

Sedangkan untuk menggunakan wahana ini tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan, karena Sudah termasuk biaya tiket masuk. Namun, untuk mencoba Wahana ini pastikan sudah memahami peraturan yang berlaku, karena berhubungan dengan keamanan.

Gym

Tidak hanya tersedia wahana air yang seru dan menantang, tapi di wisata ini juga tersedia wahana outdoor. Lebih tepatnya wahana tersebut yaitu Gym. Biasanya Wahana ini digunakan oleh orang dewasa yang menunggu anak-anak bermain di kolam renang.

Selain memberikan keseruan tersendiri, Wahana ini juga menjadi salah satu latihan fisik yang cukup bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Bahkan, tak jarang kebanyakan pengunjung akan mencoba gym terlebih dahulu sebelum berenang sebagai bentuk pemanasan.

Baca Juga: Pijat panggilan Cirebon

Fasilitas Kolam Renang Aladin

Keunggulan kolam renang Aladin tidak hanya terdapat pada banyaknya wahana, tapi juga dari fasilitasnya. Ya, pengunjung selalu nyaman saat berlibur di tempat wisata ini karena fasilitasnya terbilang lengkap. Lebih jelasnya lagi, berikut ini daftar fasilitas yang tersedia.

  • Area parkir yang tersedia di tempat wisata ini sangat luas, sehingga memungkinkan bisa menampung banyak berbagai jenis kendaraan. Entah itu bus pariwisata, mobil, sepeda motor dan lain sebagainya. Keamanan area parkir juga terjamin karena terjaga ketat.
  • Toilet di tempat wisata ini cukup banyak, sehingga Anda tidak perlu mengantri dengan wisatawan lain untuk menggunakannya. Bahkan, kebersihan area toilet sangat terjamin, sehingga bisa memberikan kenyamanan.
  • Kamar bilas juga tersedia dalam jumlah banyak untuk memudahkan pengunjung bisa membersihkan diri setelah bermain di kolam renang sepuasnya. Kebersihan kamar bilas juga sangat terjamin.
  • Food court area merupakan fasilitas unggulan yang menjamin pengunjung terbebas dari lapar. Bahkan, menu-menu yang tersedia di food court cukup lengkap, mulai dari makanan berat, camilan dan minuman.
  • Area tunggu di tempat wisata ini juga cukup banyak, sehingga memberikan kenyamanan tersendiri. Pengunjung bisa memanfaatkan area tunggu secara gratis sembari menunggu anak-anak atau anggota keluarga lain yang sedang bermain.
  • Keamanan di lingkungan wisata ini juga terjamin karena ada security. Tentu keamanan yang seperti ini dapat menghindari hal-hal tidak diinginkan.

Tertarik untuk menikmati berbagai wahana seru di Kolam Renang Aladin Tangerang Banten? Pastikan datang selain weekend atau liburan untuk bisa menikmati semua Wahana sepuasnya. Selain itu, jangan lupa bawa baju ganti agar tetap nyaman setelah bermain air.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Scroll to Top